Menu-menu

Gedung Baru Sebelah Rektorat UJ


Ketika kita melihat Gedung Rektorat Universitas Jember, disebelah timur gedung tersebut terdapat gedung yang masih dalam proses pengerjaan. Tahukah Anda, gedung apakah itu? Yups, benar sekali. Gedung tersebut adalah gedung baru Perpustakaan Umum Universitas Jember. Rencananya gedung tersebut akan dibangun hingga 7 lantai . Namun proyek bangunan yang dikerjakan saat ini masih mencakup hingga lantai 4 saja.

Menurut Iim Fahmi Ilman selaku Staf Humas Universitas Jember, mengenai gedung perpustakaan yang lama, nantinya selain sebagai gedung perpustakaan, ada beberapa ruangan yang akan digunakan sebagai ruang kuliah.

Di dalam sebuah gedung-apalagi gedung betingkat-tentunya terdapat ruang dengan fungsinya masing-masing. “Gedung perpustakaan yang baru dibuat saat ini nantinya akan terdapat ruang koleksi, auditorium, ruang pertemuan dan tempat hotspot yang cukup nyaman,” ujar pria berkacamata ini.

Beliau juga menambahkan, adanya tempat hotspot ini diharapkan bisa membantu mahasiswa yang memiliki laptop dalam mencari referensi yang mereka butuhkan dengan cepat dan mudah. Adanya fasilitas networking yang terhubung ke berbagai Perguruan Tinggi Universitas Negeri di Indonesia, juga akan turut menunjang ketersediaan referensi yang mereka cari.

Perlu diketahui, gedung perpustakaan lama pada awalnya bukan untuk gedung perpustakaan, melainkan sebagai kantor pusat. Jadi memang tidak didesain secara khusus untuk konstruk perpustakaan. “Nah, Seiring dengan kebutuhan dan perkembangan, karena perpustakaan adalah ‘jantung universitas’, kita bangunkan kembali gedung perpustakaan yang lebih besar”.
Seyogyanya dengan adanya perpustakaan yang baru ini diharapkan dapat mengoptimalkan fungsi dan kinerja para staf maupun karyawan perpustakaan. Selain itu, peraihan sertifikat sistem penjaminan mutu ISO 9001:2008 yang diraih UPT Perpustakaan Universitas Jember ini dapat dipertahankan.

UJ(Universitas Jember) punya perpus baru rek saiki. Katanya sich, lebih keren dan lebih nyaman, karena didesain khusus sebagai konstruk perpustakaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar